Cara Verifikasi Wajah Akun Grab Car dan Grabbike

Cara Verifikasi Wajah Akun Grab Car dan Grabbike


Cara Verifikasi Wajah Akun Grab Car dan Grabbike-Ajarnulis.com-Halo Sobat Mitra Grab! Banyak sobat driver yang menanyakan dan mencari informasi tentang bagaimana Cara Verifikasi Wajah Akun Grab Car dan Grabbike?, mod grab verifikasi wajah, bypass verifikasi wajah grab, verifikasi wajah grab bike, cara mengatasi verifikasi wajah grabcar, apk grab verifikasi wajah, verifikasi wajah grab driver, verifikasi wajah grab, jika gagal verifikasi wajah grab dan lainnya. Untuk itu pada kesempatan kali ini saya akan bagikan informasi tentang Cara Verifikasi Wajah Akun Grab Car dan Grabbike,semoga bermanfaat.

Cara Verifikasi Wajah Akun Grab Car dan Grabbike

Jika Anda telah menerima notifikasi yang Kami kirimkan, artinya Anda sudah dapat menggunakan fitur baru Kami, Verifikasi Mitra Melalui Selfie.


Di Grab, keamanan selalu menjadi prioritas utama Kami dan fitur Verifikasi Mitra Melalui Selfie adalah satu langkah yang lebih maju untuk tetap menjaga keamanan baik dari sisi Mitra Pengemudi maupun Penumpang. Sebagai tambahan, fitur ini akan membantu memastikan akun Grab Driver Anda tetap aman.

Anda akan diminta untuk melakukan verifikasi identitas saat Anda menekan tombol siap menerima pekerjaan. Jangan khawatir, Kami tidak akan meminta Anda melakukan verifikasi saat sedang di tengah-tengah perjalanan. Namun, Anda kemungkinan dapat diminta untuk melakukan verifikasi saat perjalanan selesai dan setelah Anda melakukan verifikasi, Anda akan dapat menerima pekerjaan kembali.
Bagaimana caranya melakukan verifikasi identitas?



Tahap 1: Pastikan kendaraan Anda tidak sedang melaju dan Anda ada di lokasi yang aman.

Tahap 2: Tekan ‘Mengerti’ untuk memulai proses verifikasi.

Tahap 3: Sejajarkan diri Anda dengan kamera depan ponsel Anda dan ikuti instruksi yang tertera.

Tahap 4: Selesaikan proses verifikasi dan lanjutkan menerima pekerjaan.

Baca Juga: Cara mengganti pelat nomor GrabBike / GrabCar

Pertanyaan yang Paling Sering Muncul

1) Kapan program untuk verifikasi selfie ini akan dapat Saya gunakan?
Program ini akan langsung dapat Anda gunakan dalam 1-2 hari setelah Anda menerima notifikasi dari Grab. Pastikan Anda telah memperbarui aplikasi Grab Driver Anda ke versi terbaru.

2) Apakah Saya harus melakukan verifikasi selfie setiap kali Saya menekan tombol siap menerima pekerjaan?
Tidak, Anda tidak akan diminta melakukan verifikasi selfie setiap kali Anda menekan tombol siap menerima pekerjaan.

3) Apakah Saya akan diminta melakukan verifikasi selfie saat Saya sedang di tengah-tengah perjalanan?
Tidak, Anda tidak akan diminta melakukan verifikasi selfie saat sedang di tengah-tengah perjalanan. Namun, Anda dapat diminta melakukan verifikasi selfie saat perjalanan telah selesai.

4) Apa yang akan terjadi jika Saya memilih tidak melakukan verifikasi selfie?
Jika Anda tidak melakukan proses verifikasi selfie, Anda tidak akan dapat menekan tombol siap menerima pekerjaan, dan tidak akan dapat menerima pekerjaan sampai Anda melakukan verifikasi.

5) Apa yang harus Saya lakukan jika wajah Saya tidak dapat terdeteksi?
Ikuti instruksi yang tertera pada aplikasi. Sebagai alternatif, Anda dapat mencoba menyalakan ulang aplikasi Grab Driver Anda. Jika masalah berlanjut, mohon hubungi Grab Support untuk mendapatkan bantuan.

6) Apa yang akan terjadi jika verifikasi selfie Saya gagal berkali-kali?
Akun Anda dapat terkunci setelah beberapa kali kegagalan verifikasi. Jika Anda mengalami hal ini, segera hubungi Grab Support untuk mendapatkan bantuan.

7) Kenapa Saya diminta untuk mengambil selfie baru?
Anda dapat diminta untuk mengambil foto baru jika foto sebelumnya tidak terlalu jelas terlihat. Pastikan Anda mengambil selfie di tempat yang terang, dan lepaskan aksesoris yang menutupi wajah Anda (seperti topi dan kacamata hitam).

8) Kenapa fitur ini diperlukan?
Ini adalah pengembangan fitur untuk tetap menjaga keamanan baik dari sisi Mitra Pengemudi maupun Penumpang. Sebagai tambahan, fitur ini akan membantu memastikan akun Grab Driver Anda tetap aman.














Sumber : wwwgrab[dot]com






Baca juga:

Blogger
Disqus
Pilih Sistem Komentar

Tidak ada komentar