Arti Kebebasan Finansial / Keuangan

Arti Kebebasan Finansial / Keuangan



Hai Sobat Ajarnulis.com, ... salam sukses buat Sobat semuanya. Sobat banyak orang yang menanyakan dan mencari informasi tentang arti kebebasan finansial, kebebasan finansial di usia muda, mencapai kebebasan finansial dalam satu tahun, bebas finansial usia 40, pengalaman bebas finansial, buku kebebasan finansial, bebas keuangan, cara agar bebas finansial dan sebagainya. Untuk itu pada kesempatan kali ini saya akan bagikan informasi tentang  Arti Kebebasan Finansial / keuangan , semoga bermanfaat.

Arti Kebebasan Finansial / Keuangan 

Sebenarnya arti kebebasan keuangan atau financial cukup sulit dijelaskan, namun dalam konteks  sederhana artinya yaitu "hidup tanpa perlu bekerja melalui pendapatan pasif".

Pengertian kebebasan keuangan memang sederhana. Konsep tersebut terinspirasi dari impian Sebagian besar masyarakat yang ingin memiliki waktu santai lebih banyak - bahkan untuk tidur sepanjang hari sekali pun- tanpa harus bekerja. Untuk itu , berdasarkan logika , penghasilan tanpa bekerja haruslah lebih besar atau sama dengan pengeluaran. Penghasilan tanpa bekerja itu disebut penghasilan pasif atau pasif income. Contoh konkretnya adalah bunga deposito, uang kontrakan rumah, kenaikan harga jual emas , bunga Reksadana , bunga obligasi , dan lain sebagainya. Semua penghasilan tersebut bisa anda peroleh tanpa harus bekerja atau melakukan upaya tertentu untuk memperolehnya. Oleh karena tidak dibutuhkan usaha aktif untuk  mendapatkan hasil , maka jenis pendapatan semacam itu disebut pendapatan pasif. Kelebihan lain dari jenis pendapatan pasif ini adalah sifat penghasilan yang kontinyu atau terus-menerus sehingga tidak ada halangan tertentu. Sebagai contoh , bunga deposito akan terus Anda terima apabila Anda tidak menarik tabungan Anda atau bila bank tempat anda menyimpan dana deposito tidak dilikuidasi. 

Oleh karena sifatnya yang (1) diperoleh tanpa perlu bekerja dan (2) bisa diterima secara kontinyu asalkan tidak ada halangan tertentu, apabila besar penghasilan dari jenis pendapatan pasif lebih besar daripada jumlah pengeluaran maka secara teoritis Anda bisa hidup tanpa harus bekerja. Kenapa saya mengatakan Secara ''teoritis''? Karena pada kenyataannya , banyak kejadian tak terduga yang mampu mengubah kondisi keuangan di dunia nyata ini. Misalnya saja , kebakaran rumah , gempa bumi, bencana alam , kerusuhan / penjarahan , inflasi yang terlalu besar , dan lain sebagainya.
 Kesimpulan

Kita harus mulai mengubah sikap mental kita dengan mengakui bahwa ada banyak cara untuk memperoleh uang tanpa harus bekerja. Sikap mental itulah yang akan menentukan apakah kita harus bekerja seumur hidup ataukah suatu hari nanti bisa menikmati hidup tanpa harus bekerja, mungkin bisa tidur sepanjang hari sebagaimana impian kebanyakan orang yang merasa didera oleh pekerjaannya selama 8 sampai 11 jam perhari.

Setelah membaca artikel ini , pikiran kita mungkin menjadi terbuka dengan menyadari bahwa menjadi kaya tanpa bekerja mungkin saja terjadi. Namun tujuan kita dalam artikel ini bukanlah melulu agar menjadi kaya melainkan sekedar bisa hidup tanpa harus bekerja.

Kuncinya ada pada kemampuan memperbesar penghasilan pasif agar melebihi jumlah pengeluaran kita setiap bulan. Selanjutnya, kita juga perlu menambahkan faktor pencegahan resiko semacam asuransi dan sebagainya.

(Eka Dharma Pranoto, S.Kom.-Hidup Kaya Tanpa Bekerja)

Nah itulah Sobat informasi tentang Arti Kebebasan Finansial / Keuangan , semoga bermanfaat, sampai jumpa lagi pada postingan berikutnya.


Baca juga:

Blogger
Disqus
Pilih Sistem Komentar

Tidak ada komentar