Terkadang sebagai driver ojek online (ojol) ketika di lapangan sering mengalami sepi orderan, Hp nya gagu membisu tidak bersuara, yang akibatnya pendapatan menjadi sedikit, sehingga target tupo tidak bisa terpenuhi, yang pada akhirnya insentif bonus pun hilang melayang tidak didapatkan. Hal ini sering dikeluhkan oleh para driver. Lalu apakah penyebab orderan kita bisa sepi hp nya diam membisu atau gagu ? Ada berbagai kemungkinan yang bisa meyebabkan orderan sepi, salah satunya yaitu kita belum atau tidak mengetahui tentang daerah, tempat atau lokasi yang ramai orderan, sehingga menyebabkan HP kita gagu sepi orderan. Nah, untuk membantu Sobat driver khususnya yang berada wilayah Bogor, agar bisa mendapatkan orderan yang melimpah alias mawut-mawut berikut saya bagikan informasi 12 Tempat Ramai Orderan Penumpang Ojek Online Gojek-Grab di Bogor.
1. Stasiun KA Bogor
- Titik penurunan penumpang bebas di seluruh area stasiun
- Titik pengambilan penumpang di seberang pintu keluar mobil stasiun Jl. Mayor Oking (bukan di muka atau bibir pintu keluar mobil) , di bank BJB/ BCA, di pelataran depan Matahari, halte paledang, jembatan merah.
- Tidak boleh ngebit , mangkal, cari order di sepanjang Jl. Mayor Oking Stasiun KA Bogor
2. BOTANI - POOL DAMRI tugu kujang bogor.
- Titik Penurunan penumpang bebas
- Titik pengambilan penumpang hanya di depan pintu masuk mobil di BOTANI dan area antara pintu masuk Botani-Pintu masuk Pool Damri (di taman yang ada mobil elf Sukabumi)
3. KAMPUS IPB DRAMAGA.
- Titik penurunan penumpang di Halte/ BNI kampus IPB, dilarang membawa penumpang ke dalam kampus. Jika penumpang memaksa silahkan kurangi pendapatan driver sekitar Rp. 5.000 untuk bayar ojek di dalam.
- Titik penjemputan di Halte/ Parkiran BNI.
- Ngebit jarak 100 meter dari titik pengantaran/ penjemputan.
4. CCM CIBINONG.
- Titik penurunan penumpang bebas
- Titik pengambilan penumpang di Rumah makan Sunda/ Rumah Makan Cianjur
5. KRR Kebun Raya Residence
- Titik penurunan penumpang bebas.
- Dilarang ambil sewa dari dalam perumahan sebab satpam opangnya.
6. BOGOR NIRWANA RESIDENCE (BNR), HOTEL ASTON JUNGLE WATER,
- Titik penurunan penumpang bebas.
- Dilarang ambil sewa di situ.
7. Jl. Bangka - Riau di Otista deket Tugu Kujang
- Titik penurunan penumpang bebas.
- Dilarang ambil sewa di situ.
8. SMA Bosowa Jl. Sholeh Iskandar deket ramayana
- Titik penurunan penumpang bebas.
- Dilarang ambil sewa di situ.
9. Jl. Cidanggiang belakang Botani
- Titik penurunan penumpang bebas.
- Dilarang ambil sewa di situ.
10. Budi Agung (RS Islam, SMAN 2)
Bebas penjemputan, mengantar sampai pangkalan ojeg depan ( bila costumer minta maksa ke dalam, khusus stiker SILIWANGI di izinkan )
11. STASIUN CILEBUT
- Penjemputan di Stasiun Cilebut radius 200 m, jika penumpang meminta di jemput di stasiun, motor di tinggal di jarak 200 m, driver menjemput ke stasiun.
- Penurunan penumpang bebas
12. Alam Tirta Ciomas
- Penurunan penumpang bebas
- Pengambilan penumpang di Pangkalan Ojek Depan/Turun
Hal hal yang semestinya dilakukan adalah:
1. Tidak mengambil atau menjemput customer di depan muka opang
2. Tegur sapa/ say hello/ klakson lah apabila melewati area opang
3. Apabila mengambil penumpang di perumahan yang banyak opangnya, balik jaket dan cari jalan tikus keluar perumahan yang tidak melewati ojek pangkalan
4. Apabila terjadi kekerasan fisik, foto pelakunya dan laporkan kepada korlap KBGB Siliwangi
5. Jika terjadi gesekan suruh penumpang untuk merekam kejadian dengan hpnya untuk bukti pelaporan.
6. Apabila ada permasalahan di pangkalan ojek yang ada di perumahan, mohon pintar-pintar drivernya mendekati opang disitu dengan cara:
A. Menyapa dengan senyum dan minta izin masuk mengantar sewa ke dalam
B. Jika terlanjur ambil sewa di dalam perumahan carilah jalan tikus (jalan lain) yang tidak melewati jalur opang. Tanyakan ke penumpang jalan lain yang tidak melewati opang.
Ingat! Opang tidak akan main fisik kalau kita tenang tidak terpancing emosi
7. Pengurus KBGB Siliwangi tidak akan bertanggungjawab apabila terjadi hal yang tidak menyenangkan jika tata aturan ZONA TERTIB/ Zona Merah yang telah disepakati semua pihak ini dilanggar.
Demikian semoga bermanfaat.
Sumber Referensi : KBGB SILIWANGI
Nah itulah Sobat Driver informasi tentang 12 Tempat Ramai Order Penumpang Ojek Online Gojek-Grab di Bogor, semoga bermanfaat. Sampai jumpa lagi pada postingan selanjutnya: Solv, Logo Baru Gojek: Makna dan Artinya