Saat ingin membeli mobil, mungkin Anda merasakan pro dan kontra dalam diri, apakah ingin kredit vs cash mobil? Mengingat harga mobil yang cukup tinggi membuat beberapa orang merasa sayang jika harus membayarnya secara cash, tetapi ada juga orang yang malas melakukan kredit dan memilih untuk membayar cash. Keduanya adalah pilihan pribadi, namun tentunya Anda harus mempertimbangkan keuntungan dan kerugian membeli mobil secara kredit maupun cash.
Setiap orang pasti memiliki alasan tersendiri mengapa ia memilih untuk membayar kredit atau cash saat membeli mobil. Hal ini tentu berkaitan dengan budget dan kondisi ekonomi dalam kehidupannya. Agar tidak salah ambil keputusan antara kredit vs cash mobil, Anda harus mengetahui keuntungan dan kerugiannya yang akan dibahas dalam artikel ini.
Keuntungan Kredit vs Cash Mobil
● Keuntungan Membeli Mobil Cash
Bagi Anda yang memiliki uang cukup untuk membeli mobil dan tidak tergoda untuk mengambilnya secara kredit, berikut beberapa keuntungan membeli mobil cash yang bisa Anda rasakan, di antaranya yaitu:
1. Tidak Memiliki Beban
Antara kredit vs cash mobil, banyak orang memilih cash saja karena tidak ingin memiliki beban dalam hidupnya. Berbeda dengan jalan kredit, Anda harus membayar kredit yang cukup besar setiap bulannya.
2. Langsung Memiliki Mobil
Dengan pembelian secara cash, secara langsung mobil mutlak menjadi pembeli dengan langsung diberikan-nya bukti BPKB. Alhasil ini juga memudahkan Anda jika suatu waktu terdapat kebutuhan mendesak, di mana Anda dapat menguangkan kembali mobil tersebut.
Berbeda dengan kredit, BPKB mobil akan diserahkan ke pembeli jika sudah lunas, sehingga anda tidak bisa serta-merta menjual kembali mobil tersebut jika ada kebutuhan mendesak.
3. Menghindari Shock Therapy Suku Bunga yang Melonjak
Banyak orang memilih membayar cash saat dihadapkan pilihan kredit vs cash mobil, karena tidak sanggup dengan suku bunga cicilan. Pasalnya suku bunga cicilan tergantung pada suku bunga kredit yang sudah diatur, di mana jika suatu saat terjadi peningkatan maka jumlah cicilan dan bunga yang harus dibayarkan ikut membengkak. Tak sedikit orang yang merasa shock saat dihadapkan kenyataan ini, sehingga mereka memilih untuk menabung dan membeli mobil cash.
4. Harga Lebih Murah dan Mendapat Diskon Dealer
Harga mobil yang dibayar cash atau tunai lebih murah dibandingkan kredit, karena tidak memakai bunga, dan Anda juga berkesempatan untuk mendapatkan diskon dari dealer. Pasalnya saat ini banyak dealer yang memberikan potongan harga untuk memikat konsumen membeli mobil secara tunai. Hal ini bermanfaat untuk menghemat pengeluaran Anda.
Keuntungan Membeli Mobil Kredit
Bagi Anda yang memilih membeli mobil secara kredit, Anda juga tetap bisa merasakan beberapa keuntungannya, di antaranya yaitu:
1. Jika Tujuannya Produktif maka Akan Menambah Modal
Tak sedikit orang yang memilih kredit, saat dihadapkan pilihan kredit vs cash mobil, lantaran tujuan membeli mobil bukan hanya kebutuhan keluarga dan keinginan saja, tetapi menjadi pendukung kepentingan usaha. Dalam hal ini, kredit mobil tidak ada salahnya karena perputaran modal tetap bisa terjaga dan meningkatkan produktivitas anda
2. Secara Psikologis Terkesan Ringan
Keuntungan membeli mobil kredit selanjutnya yaitu dari segi psikologis terkesan ringan. Pasalnya bayar cicilan lebih mudah dibandingkan harus mengeluarkan uang banyak sekaligus, mengingat harga mobil hingga ratusan juta rupiah.
3. Tak Perlu Menunggu Uang Terkumpul
Salah satu faktor yang membuat banyak orang mengkredit mobil lantaran bisa mendapatkannya dengan cepat, tanpa menunggu uang terkumpul. Lewat leasing atau kredit, Anda perlu membayar DP serta melengkapi persyaratannya saja untuk bisa mendapatkan mobil dengan cicilan. Anda perlu memperhatikan besaran DP dan angsuran perbulan yang harus dibayarkan. Dalam hal ini antara kredit vs cash mobil, lebih banyak yang memilih kredit.
Kerugian Kredit vs Cash Mobil
● Kerugian Membeli Mobil Cash
Selain merasakan keuntungannya, Anda juga dapat merasakan kerugian atau kelemahan membeli mobil secara cash, di antaranya yaitu:
1. Tidak Mempunyai Proteksi Asuransi
Membeli mobil secara tunai biasanya tidak mendapatkan perlindungan asuransi. Beberapa bank maupun perusahaan leasing biasanya melengkapi fasilitas kredit dengan Asuransi, sehingga bagi yang cash jika ingin menambah asuransi kendaraan Anda harus menambah biaya sendiri.
Jika dana Anda terbatas kemungkinan tidak memberikan asuransi kendaraan dan menyebabkan risiko yang sulit di masa depan jika terjadi kecelakaan. Oleh sebab itu pikirkan baik-baik antara kredit vs cash mobil.
2. Menguras Dana Darurat
Saat membeli mobil secara cash dengan uang tabungan yang pas-pasan tentu akan mengurangi dana darurat Anda. Akibatnya anda tidak memiliki persiapan untuk menanggung berbagai biaya seperti perawatan mobil, mobil yang harus diperbaiki jika rusak, kebutuhan sehari-hari dan lainnya.
3. Pilihan Mobil Terbatas
Saat ingin membeli mobil cash, maka pilihannya akan terbatas sesuai dengan budget yang anda miliki. Pilihan ini bisa saja kurang menarik untuk kedepannya.
● Kerugian Membeli Mobil Kredit
Berikut beberapa kerugian yang bisa Anda rasakan saat membeli mobil secara kredit, yaitu:
1. Beban Keuangan Bertambah
Kerugian membeli mobil kredit yaitu dapat menambah beban keuangan bulanan Anda. Hal ini membuat Anda harus pintar mengatur keuangan bulanan antara kebutuhan, menabung dan membayar cicilan.
2. Jika Bunga Tinggi, Beban Semakin Besar
Jika terjadi kenaikan suku bunga kredit, maka beban pengeluaran yang harus Anda keluarkan akan semakin besar.
Itulah beberapa keuntungan dan kerugian kredit vs cash mobil yang bisa Anda ketahui sebagai bahan pertimbangan sebelum membeli mobil baru. Jika tertarik untuk kredit mobil, Maybank Finance jadi pilihan yang tepat untuk anda. Maybank Finance merupakan perusahaan pembiayaan pemimpin pasar berbasis digital. Anda bisa mencari informasi lebih lanjut di website Maybank Finance terkait kredit kepemilikan mobil dan informasi lain lainnya.